Menu Tutup

Nama-nama Lain Al-Quran

Allah SWT telah menurunkan wahyu (Al-Qur’an) kepada Nabi Muhammad SAW, dengan bermacam-macam nama antara lain :

  1. Al-Huda dan Al-Bayan

Al-Huda artinya : Petunjuk sedangkan Al-Bayan artinya penjelasan-penjelasan. Nama tersebut terdapat dalam surat Al-Baqarah ayat 185.

  1. Al-Kitab

Al-Kitab artinya : bacaaan, nama tersebut terdapat dalam surat An-Nahl ayat 89.

  1. Al-Furqon

Al-Furqon artinya : Pembeda, nama tersebut terdapat dalam surat Al-Furqon ayat 1.

  1. Adz-Dzikru

Adz-Dzikru artinya : Peringatan, nama tersebut terdapat dalam surat Al-Hijr ayat 9.

  1. An-Nur

An-Nur artinya : Cahaya, nama tersebut terdapat dalam surat An-Nur ayat 34.

  1. Asy-Syifa

Asy-Syifa artinya : Obat atau penawar, nama tersebut terdapat dalam surat Al-Isra’ ayat 82.

  1. Al-Haq

Al-Haq artinya : Kebenaran, nama tersebut terdapat dalam surat Al-Maidah ayat 48.

Disamping nama-nama diatas, ternyata masih ada nama-nama lain untuk Al-Qur’an adalah sebagai berikut :

  1. Al-Mubin, artinya : Penerang, atau yang memberikan penerangan, karena Al-Qur’an memberikan penerangan kepada umat manusia.
  2. Al-Karim/Al-Majid, artinya : Mulia, karena isinya amat berharga sehingga patut dimuliakan.
  3. Al-Kalam, artinya : Perkataan, akrena Al-Qur’an berisi perkataan-perkataan atau firman-firman Allah SWT yang berkenan dengan berbagai segi kehidupan manusia.
  4. Ar-Rahmah, artinya : Kasih sayang, karena dengan adanya Al-Qur’an menunjukkan kasih sayang Allah kepada umat –Nya agar mendapat kebahagiaan hidup didunia dan akhirat.
  5. Al-Mau’idzah, artinya : Pelajaran yang berharga, karena setiap orang yang merenungi ayat-ayat Al-Qur’an akan memperoleh pelajaran berharga bagi kehidupannya.

Baca Juga: